Senin, 19 September 2011

Allah ingin kita menjadi penanda kerajaan, dan menjadi alat untuk memeragakan kehidupan yang seharusnya ketika kerajaan itu hadir dibumi seutuhnya~Tim Dearborn~

Matius 6:10 datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.

Salah satu bagian dari "Doa Bapa Kami" ialah datangnya kerajaan Allah dibumi.

Melalui doa ini kita bisa merasakan kerinduan Tuhan Yesus agar orang percaya menikmati suasana kerajaan Allah dimasa hidupnya sekarang.

Hidup yang penuh dengan damai sejahtera dan sukacita, bukan nanti !!!, setelah pulang kerumah Bapa di Surga !, tetapi saat ini juga !!!.

Kita akan disebut orang yang berbahagia, karena memiliki kuasa untuk menikmati secara penuh atas berkat berkat NYA.

Inilah tanda yang sesungguhnya, yang membuat perbedaan antara anak Tuhan dan bukan anak Tuhan.

Ditengah dunia yang gelap ini kita memancarkan terang Kristus, hidup penuh dengan sukacita.

Tidak ada lagi ketakutan!, tidak ada lagi kekuatiran, yang ada hanya ucapan syukur.

Pola hidup yang demikian akan membuat perbedaan yang nyata ditengah tengah kehidupan

Sebagai orang percaya, mari rubah pola pikir ini, agar didalam perjalanan hidup ini kita meninggalkan jejak atau tanda kerajaan Allah di setiap bekas pijakan kita.

Baik dilingkungan, sekolah, pekerjaan, usaha, pelayanan, atau apapun yang kita lakukan atas semua karya, tingkah laku dan perbuatan kita.

Agar melalui hal ini, nama Tuhan ditinggikan dan dimuliakan, sehingga semua orang yang melihat dan mendengarnya menjadi percaya kepada Tuhan.

Selamat pagi dan selamat berkarya, Tuhan Yesus memberkati kita semua

Tidak ada komentar:

Posting Komentar